ANALISIS HYGIENE DAN SANITASI PENGELOLAAN LIMBAH PEMOTONGAN AYAM BROILER DI PASAR JEURAM KECAMATAN SEUNAGAN KABUPATEN NAGAN RAYA

Riska Aulia Putri, Darmawan Darmawan, Susi Sriwahyuni, Ihsan Murdani

Abstract

Limbah merupakan salah satu masalah yang dapat mencemari lingkungan, apabila tidak dikelola dengan semestinya dan dapat menurunkan kualitas lingkungan sehingga berdampak terhadap keselamatan masyarakat yang tinggal di area pasar usaha pemotongan ayam. Berdasarkan hasil observasi, peneliti melihat bahwa tempat usaha pemotongan ayam kurang hygiene dan sanitasi. Hal ini tentunya sangat mempengaruhi kesehatan pekerja, pemilik usaha, masyarakat sekitar dan juga konsumen yang membeli ayam broiler. Peneliti juga menemukan pekerja yang mengalami gangguan kesehatan kulit seperti: mengalami kutu air pada tangan dan kaki serta mengalami gatal-gatal ditangan. Tujuan penelitian untuk menganalisis bagaimana hygiene dan sanitasi pengelolaan limbah pemotongan ayam broiler di pasar Jeuram Kecamatan Seunagan Kabupaten Nagan Raya. Metode penelitian bersifat deskriptif kualitatif dengan pendekatan wawancara mendalam (indept interview). Penelitian ini dilaksanakan di pasar Jeuram pada tanggal 21 Maret-31 Maret 2022, dengan jumlah responden adalah 13 informan. Hasil penelitian didapatkan bahwa hygiene di tempat pemotongan ayam broiler di pasar Jeuram masih belum memenuhi persyaratan karena sebagian pekerja masih menggunakan alat pelindung diri seadanya saja, tidak menggunakan masker dan penutup kepala, namun hanya sebagian yang menggunakan celemek dan sepatu boot pada saat bekerja sebagiannya lagi jarang menggunakan atau bahkan tidak sama sekali. Kondisi sanitasi di tempat pemotongan ayam broiler di pasar Jeuram masih kurang baik dimana tempat tersebut kotor dan kotoran berserakan, lantainya licin serta menimbulkan bau. Pengelolaan limbah ditempat pemotongan ayam broiler di pasar Jeuram sebagian informan limbahnya langsung dibuang ke aliran sungai dan sebagiannya lagi dikumpulkan di tempat sampah kemudian dibuang ke sungai.

 

Kata Kunci : Hygiene, Sanitasi Dan Pengelolaan Limbah

Refbacks

  • There are currently no refbacks.